UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PKn DENGAN METODE PICTURE AND PICTURE PADA SISWA KELAS VII A SMP NEGERI 23 PEKANBARU TAHUN 2016

Efnitawarni Efnitawarni

Abstract


Metode pengajaran yang selama ini dilakukan masih bersifat konvensional yaitu ceramah bervariasi. Patut diduga inilah yang menyebabkan rendahnya hasil belajar siswa. Berdasarkan masalah tersebut maka dipendang perlu untuk dilakukan perbaikan pembelajaran melalui Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menerapkan metode Picture and Picture. Apakah penggunaan metode Picture and Picture dapat meningkatkan hasil belajar mata pelajaran PKn materi pokok Norma-norma dalam Kehidupan Bermasyarakat pada kelas VII SMP Negeri 23 Pekanbaru?”. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan hasil belajar PKn dengan menggunakan metode Picture and Picture bagi siswa kelas VII A SMP Negeri 23 Pekanbaru. Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini dilakukan sebanyak 2 siklus. Pada siklus I dilakukan 2 kali pertemuan dan pada siklus II dilakukan 2 kali pertemuan juga.  Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah terjadi peningkatan ketuntasan hasil belajar pada tiap siklus. Peningkatan ketuntasan belajar siswa tersebut terjadi secara bertahap, dimana pada tahap siklus I terdapat 27 siswa yang tuntas dalam belajarnya atau 64,29 %, setelah dilakukan perbaikan melalui metode Picture and Picture. Pada siklus II tindakan perbaikan lanjut, hasil belajar siswa meningkat menjadi 95,23 %. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran menggunakan metode Picture and Picture dapat meningkatkan hasil belajar PKn Siswa Kelas VII A SMP Negeri 23 Pekanbaru tahun 2016.

Keywords


Metode Picture and Picture, Hasil belajar

Full Text:

PDF

References


Angkowo, R. Kosasih, A. 2007. Optimalisasi Media Pembelajaran Mempengaruhi Motivasi, Hail Belajar dan Kepribadian. Jakarta : Grasindo.

Abdul Qodir, dkk. 2007. Pendidikan kewargwnegwraan 1 untuk SMP/MTS Kelas VII. Surakarta: Tim Prima Media.

Arikuto Suharsimi. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta:Rineka Cipta.

Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: Rineka Cipta.

Darmadi, Hamid. 2010. Pengantar Pendidikan Kewarganegaraan. Bandung: Alfabeta.

Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. 2014. Buku Guru Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan VII. Jakarta: kementrian Pendidikan dan kebudayaan.

Moh. Sholeh Hamid. 2011. Metode Edu Tainment. Jogjakarta : Diva Press.

Nana Sudjana. 2005. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.

Sanjaya, Wina. 2011. Kurikulum Dan Pembelajaran. Jakarta : Kencana Prenada Group.

Suprijono, Agus. 2011. Cooperative Learning. Yogyakarta : Pustaka Pelajar.

Trianto. 2012. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta : Prestasi Pustaka.

Tim Abdi Guru. 2008. Pendidikan Kewarganegaraan. Untuk SMP/MTS Kelas VII. Jakarta: Erlangga.

UU RI No. 23 Tahun 2003 tentang SISDIKNAS. Bandung : Nuansa Aulia

Winkel, W.S, 1984. Psikologi Pendidikan Dan Evaluasi Belajar. Jakarta : Gramedia.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.